.:: Idul Fitri 1431, Hari Kemenangan & Awal dari Peperangan ::.

ASSALAMU'ALAIKUM WAROHMAH WABAROKAH...

Bulan suci RAMADHAN telah meninggalkan kita, bulan dimana kita digembleng dan di didik untuk menundukkan hasrat, nafsu, dan keinginan kita agar kita tahan sekuat-kuatnya.
Selama 30hari, kita tahan diri kita untuk tidak makan & tidak minum disiang hari agar kita bisa merasakan apa yang dirasakan saudara-saudara kita yang hidupnya serba kekurangan. Disaat itu pula kita berperang melawan goda'an-goda'an yang datang disekeliling kita, baik yg datangnya dari luar/lingkungan sekitar ataupun dari dalam diri kita sendiri (hati dan pikiran kita).

ALHAMDULILLAHIROBBIL ALAMIN, kini tiba saatnya kita rayakan keberhasilan kita dibulan Ramadhan tersebut dengan Hari Raya Idul Fitri 1431H Hari kemenangan bagi kita dalam berperang melawan hasrat duniawi kita.

Di Hari yang Fitri ini ijinkan saya SaputraMZ (Moch Zuhdi Saputra & keluarga) mengucapkan:


Namun jangan lengah, karena tanpa kita sadari bahwa sesungguhnya "IDUL FITRI 1431H INI ADALAH HARI KEMENANGAN PLUS AWAL DARI PEPERANGAN" ya...perang susungguhnya yang sangat besar, tahukah anda perang apakah itu...?? bukan perang melawan Malaysia ato perang dengan Amerika, tapi perang melawan HAWA NAFSU kita sendiri.

Dulu nabi Muhammad S.A.W berkata kepada sahabatnya,
*Nabi: Wahai sahabat, sekarang kita telah menang dalam perang badar ini, sekarang persiapkan diri kalian dalam peperangan yang lebih besar,
*Sahabat: Loh, ada perang melawan siapa lagi Ya Rosul...? (tanya sahabat)
*Nabi: Perang yang lebih besar dari perang fisik adalah perang melawan Hawa Nafsu kita sendiri itulah perang yang sesungguhnya.

Oleh karena itu persiapkan diri kita menghadapinya, pasang tameng pertahanan berupa Iman & Taqwa dan siapkan senjata pamungkas berupa Amal Ibadah kepada Allah SWT, dengan begitu InsyaAllah kita akan tetap dibawah Perlindungannya dan Ridhonya serta kelak mendapat tempat yang layak di SORGA-nya, Amiiin.

Semoga kita dipertemukan kembali dengan Ramadhan dan Idul Fitri ditahun mendatang, So Staychun On Sirotol Mustaqim (Jalan yang lurus yang di Ridhoinya)

.:: Install Aplikasi Al Quran Digital untuk HP Anda ::.

Setelah beberapa waktu lalu saya sharing mengenai freeware Al Quran digital yang bisa dibaca sewaktu-waktu didepan komputer, kali ini saya akan sharing mengenai cara Install Aplikasi Al Quran Digital untuk HP Anda. Aplikasi ini berbasis Java dengan format file .jar bisa berjalan di semua HP Java.

Mungkin sebagian dari anda, kerabat atau keluarga anda jarang menggunakan komputer baik ditempat kerja atau dirumah, tapi saya yakin semua orang saat ini pasti sudah menggunakan handphone untuk aktifitas sehari-hari, oleh karena itu agar HP anda, kerabat atau keluarga anda lebih bermanfaat, mempunyai fungsi/manfaat lebih, dan membawa berkah maka sebaiknya anda Install Aplikasi Al Quran Digital ini untuk HP Anda.

Kemampuan & kelebihan Aplikasi "Al Quran Digital untuk HP Anda" ini sangat banyak antara lain:
1. Menampilkan ayat-ayat Al Quran dalam tulisan Arab
2. Disediakan indeks untuk mempermudah mencari nama Surat
3. Bisa bookmark atau save ayat terakhir yg kita baca
4. Membuka save ayat terakhir yg kita baca sehingga bisa kita lanjutkan
5. Tidak memakan banyak memori HP kapasitas kecil hanya 350kb atau 0.35mb
6. Bisa tetap baca Alquran walaupun lampu rumah sedang mati
7. Dll.

Silahkan Download Aplikasi Al Quran Digital klik disini ->>Download<<- a="">
atau anda bisa Install juga Al Quran Digital + Terjemahan klik disini ->>Download<<- a="">
Semoga software ini dapat meningkatkan kecintaan dan pemahaman kita terhadap kitab suci Al Quran dan menjadikan kita sebagai manusia yang selalu beriman dan bertaqwa kepada sang pencipta kita.